Senin, Maret 03, 2008

UMRAH BERSAMA YAYASAN KAF-HAA


Yayasan Al-Kitab Wal Hikmah (Kaf-Haa) adalah sebuah yayasan nirlaba yang saya dirikan bersama kawan-kawan yang mempunyai kepedulian pada masalah pendidikan kaum dhuafa dan kemiskinan. Diantara pendirinya adalah Bapak H. Benyamin Parwoto, mantan Dirjen Anggaran dan mantan Duta Besar Republik Indonesia di Canada. Diantara program yang saat ini dijalani adalah mengelola Taman Pendidikan Al-Qur'an (TPA) dan Taman Kanak-Kanak Al-Qur'an (TKA) dan taman bacaan anak. Tujuan jangka pendek ini adalah merespon situasi di laingkungan kami tinggal dimana banyak sekali anak yang tidak sekolah diniyah karena berbagai persoalan, mulai dari kemampuan financial, kedangkalan pemahaman agama, kurang perhatian pada pendidikan budi pekerti dan lain sebagainya. Akhirnya kami membuka TPA untuk menampung keinginan tersebut dengan target tidak muluk-muluk, agar anak-anak tadi bisa membaca kitab sucinya yaitu Al-Qur'an dan bisa melaksanakan shalat wajib dan sunah dengan benar.

Tidak ada komentar: